Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Kesan Pertama Nonton Drama Korea Spring Turns to Spring(2019) – MBC punya drama baru lagi nih, pengganti drama korea Children of Nobody yaitu Drama Korea Spring Turns to Spring, ada yang ngikutin drama ini?.
Seperti biasa saya mau memberikan review kesan pertama
nonton drama Korea Spring Turns to Spring. Saat tulisan ini dibuat saya baru
selesai nonton 10 episode (30 menit/episode), atau normalnya 5 episode.
Genre dalam drama Spring Turns to Spring adalah Romance
Fantasi, sejauh 4 episode ini romantisnya belum keluar sih, fantasi nya sudah
jelas pertukaran tubuh, tapi komedi yang mendominasi hehe.
Sapa saja pemainnya?
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Lee Yu Ri memerankan Kim Bo Mi, seorang penyiar berita. Dia adalah
wanita yang jorok, egois yang hanya peduli pada hiudpnya sendiri, tapi dia
pintar dan cekatan.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Uhm Ji Won memerankan Lee Bom, seorang ibu rumah tangga yang
penyayang, dia dulunya artis terkenal hingga pensiun saat menikah. Lee Bom
sangat lemah lembut dan polos (beda tipis sama bodoh) saking polosnya dia gak
tau suaminya ada affair sama sekertarisnya.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Choi Byung Mo memerankan Park Yoon Cheol, Suami Lee Bom yang
juga politikus. Jarang liat ahjussi ini lawak tapi di drama ini lawak bener dia
haha.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Lee Jong Hyuk memerankan Lee Hyung Seok, Dia ini
Tim-Jangnimnya Kim Bo Mi di perusahaan yang kerjanya suka marah-marah. Ahjussi ini salah satu Ahjussi hot di drama korea A Gentleman Dignity (2012) si ahjussi playboy haha.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Son Eun Seo memerankan Choi Seo Jin, doi ini semacam
sekertaris atau asisten pribadi nya Lee Bom yang diam-diam jadi selingkuhan
suaminya Lee Bom.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
An Se Ha memerankan Heo Bom Sam, teman Kim Bo Mi semasa
dipanti asuhan yang suka sama Kim Bo Mi hingga membencinya karena selalu
ditolak.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Kim Nam He memerankan Heo Bom Il, teman Kim Bo Mi juga di
panti asuhan yang diadopsi bule dan dia menjadi seorang ahli sains.
Sinopsis singkat Spring Turns to Spring (2019)
Bermula pada sebuah penelitian dimana Heo Bom Il salah satu
ilmuwannya, yang meneliti sebuh cairan dapat menukar tubuh manusia dengan yang
lainnya. Penelitian itu sukses hingga membuat baku tembak di dalam ruangan itu.
Bom Il kabur membawa obat tersebut.
Bom Il lari ke Korea dan bersembunyi di rumah Bom Sam, Bom
Il memberi tahu bahwa dia bersembunyi karena di kejar CIA yang menginginkan
obat itu. Bom Il membohongi Bom Sam bahwa obat itu adalah obat penua dini yang
membuat Bom Sam mencurinya dan ingin memberikan itu pada Kim Bo Mi karena ingin
balas dendam. Bom Sam melakukan segala cara untuk membuat Bo Mi meminum obat
itu.
Sementara itu Kim Bo Mi sukses mendapat posisi penyiar untuk
berita pukul 21.00 di kantornya. Dia Tak sengaja bertemu Lee Bom dilift saat
hendak mengikuti salah satu program kuis acara tv di kantornya. Merasa terhina
oleh Lee Bom, Kim Bo Mi bertekad untuk mengalahkan Lee Bom dalam kuis itu, tapi
dia kalah. Hingga dia bertemu lagi saat acara lomba lari, dia bertekad penuh
mengalahkannya.
Drama Korea Spring Turns to Spring (2019) |
Saat lomba Lee Bom tak sengaja membawa minuman yang dibawa
Bom Sam dan karena kelelahan Kim Bo Mi juga akhirnya mengambil minuman yang
diberikan Bom Sam.
Mereka berdua kemudian meminumnya dan ajaib tubuh mereka
berdua bertukar.
Komentar Drama Korea Spring Turns to Spring (2019)
Drama ini benar-benar fresh dengan plot lucu dan menarik,
tapi sayang Ratingnya kecil banget ya, mungkin karena ceritanya tentang
pertukaran tubuh sudah menajdi genre klise untuk drama korea.
Tapi menurut saya biarpun ceritanya tentang pertukaran tubuh
untuk drama ini cukup berbeda ya, karena asal mula penyebab bertukarnya tubuh 2
peran utamanya bagus dan jelas ya walaupun terlihat klise hehe namanya juga
genre fantasi.
Saya selalu tertawa dibuatnya. Saya suka melihat 2 karakter
utama terus berubah bolak-balik, dengan cara itu saya dapat menikmati kedua
aktris memainkan kedua karakternya.
Kedua peran utama Lee Yu Ri dan Um Ji Won memerankan
karakternya (bahkan berganti) sangat sangat baik. Saya sangat menyukai karakter
Kim Bo Mi dia benar-benar tak tahu malu dan egois tapi itu daya tariknya.
Saat melihat karakter Lee Bom di episode satu, saya fikir
dia adalah wanita dengan kelasnya, maksudnya cantik, pintar dan elegan. Nyatanya
dia hanya seorang yang begitu polosnya dan naif. dengan bertukarnya tubuh dua
karakter yang begitu berbeda membuat drama ini semakin menarik.
Hal lain yang saya sukai dari drama ini adalah bahwa ini
berpusat pada wanita, meskipun lee bom memiliki "disney princess" hal
yang terjadi, keegoisan Bo Mi justru membuatnya semakin menjadi wanita tangguh,
dan bagi Bo Mi, ini membuatnya sedikit terlihat seperti manusia normal ketika
dia bisa meminta maaf dan ada kelucuan Lee Bom .
Jadi Chingu, Spring Turns to Spring ini salah satu drama
korea yang sayang banget buat dilewatkan sih. Saya sendiri tidak sabar untuk
menonton episode berikutnya, Saya tidak pernah berhenti tertawa menonton drama
ini, ceritanya pun tidak membosankan, semoga akan terus seperti ini sampai
episode akhir.
Yeah dan benar sampe akhir drama ini emang funny banget (baca full review drama korea Spring turns to Spring)
0 Response to "Kesan Pertama Nonton Drama Korea Spring Turns to Spring (2019)"
Posting Komentar