Kesan Pertama Nonton Drama Korea The Fiery Priest - Haloo, kemabali lagi dengan kesan pertama, kali ini mau review drama Korea yang lagi banyak di perbincangkan nih yaitu The Fiery Priest. Drama Korea terbaru KBS yang tayang untuk pertama kalinya di slot Jum'at - Sabtu.
The Fiery Priest cr pic. KBS tv |
Kalian udah nonton? kalau belum saya mau menyebarkan virusnya nih hihi, selama saya menulis ini saya baru nonton 4 episode. Drama ini receh banget dah, sukak pokoknya. baikalh langsung aja kita kepoin pemainnya.
Pemain drama Korea The Fiery Priest
Kim Nam-Gil memerankan Kim Hae-Il. Jarang-jarang nih Ahjussi kesayangan saya yang satu ini main drama lawak seperti ini. Karakter Kim Hae-Il merupakan seorang Pastur muda dan tampan, tapi sangat pemarah. jangan sekali-kali membuat doi kesel bisa langsung ditinju dengan omongan kasarnya dan di tonjok dengan kepalan tangan supernya yang berapi-api wkwk. Kim hae-Il sangat membenci semua yang berbau penindasan, penipuan, ketidak adilan, dan dia selalu berkata kasar / mengumpat dengan segala kejujuran omongannya.
The Fiery Priest |
Lee Ha-Nee memerankan Park Kyung-Sun. Memang cocok banget Lee Ha-Nee ini kalau main drama berbau komedi gini. Terbukti akting kocaknya di Film Extrem Job mampu mengocok perut kita. Doi disini berperan sebagai seorang Jaksa yang sangat ambisius dan cerdas, tapi bisa disuap juga pakai uang. Jaksa Park ini sifatnya hampir sama seperti Pastur Kim Hae-Il, pemarah, emosian dan kalau ngomong suka ceplas-ceplos duh rame. Apalagi kalau Jaksa Park udah bentrok sama Priest Kim rame bener haha.
The Fiery Priest |
Kim Sung-Kyun berperan sebagai Koo Dae-Young. Detectif team kekerasan di kantor polisi Gudam. penakut tapi sok berani, selalu ingin dipromosikan naik jabatan sehingga selalu menurut perintah atasan walaupun melanggar etika kepolisiannya. Doi sering kena tinju Priest Kim karena ketidak cakapannya dalam bertugas.
The Fiery Priest |
Goo Joon memerankan Hwang Cheol-Bum. Dia ini semacam pengusaha di Gudam dan jadi pesuruh orang-orang besar dibelakangnya untuk mengambil alih manajemen fasilitas Gereja yang di pimping oleh Kepala Pastur kota Gudam yaitu Pastur Lee.
The Fiery Priest |
Keum Sae-Rok memerankan Seon Seung-Ah. Detectif Junior partnernya detectif Koo Dae-Young. dia mejunjung tinggi prinsip dan etika kepolisian melindungi masyarakat.
The Fiery Priest |
Dan beberapa pemain lainnya.
The Fiery Priest cr pic. asianwiki |
Untuk sinopsisnya kamu bisa baca disini -> Sinopis Drama Korea The Fiery Priest (2019)
Intinya : Semua berawal dari kematian Pastur Lee dan Pastur Lee di fitnah melakukan berbagai macam pelanggaran etika dan tindak kejahatan. Pastur Kim Hae-Il sebagai muridnya tidak terima dan berusaha mengungkap penyebab kematian Pastur Lee yang sebenarnya dan membersihkan namanya dari segala tuduhan.
Komentar setelah nonton drama Korea The Fiery Priest.
Sejauh 4 episode yang saya nonton saya ketagihan dan gak sabaran banget nunggu episode selanjutnya, penasarannnnnn!!!
Serasa makan nasi goreng spesial ini drama paket komplit banget menurut saya padahal genre yang diangkat yang biasa seperti drama korea lainnya, tentang hukum, jaksa dan ada ketidak adilan disana tapi dikemas dengan balutan komedi sangat menarik sekali. Di tambah soundtrack music nya keren yang ada nuansa-nuansa action dan kocaknya.
Nilai moral nya ada, sedihnya ada, lucu nya juga bertebaran dimana-mana dan yang paling menarik perhatian kepremanan Kim Hae-Il itu loh bikin tensi saya naik haha eh tapi yang bikin tensi paling naik itu liat preman yang rambutnya di smoothing pengen jambak rasanya hihi, ah pokoknya sukaaaaaaa sama drama The Fiery Priest ini,
Astaga drama korea The Fiery Priest ini receh banget ya lawakannya, dan tanpa sadar nonton ini ketawa ngakak terus sampe ditegur sama mamah saya hehe.
Scene yang gak terlupakan dan masih membekas adalah scene dimana Pastur Kim memimpin Misa dan ada yang makan, dia marah-marahin itu orang yang makan roti suruh keluar wkwk emosi dia eh abis itu dia yang lupa tadi baca ayatnya sampai mana tapi dia yang emosi itu ngakak banget sih langsung anjlok humor saya hihi.
The Fiery Priest |
Perpaduan Kim Nam-Gil dan Lee Ha-Nee benar-benar sempurna didrama ini, apalagi kalau Pastur Kim Hael-Il ketemu Jaksa Park langsung rame dengan serangan kata-kata lugas dan tegas haha bentrok sana sini kesel yak haha.
The Fiery Priest |
Kalau ada keributan dan penindasan pengen banget "Pastur Kim" dateng dan langsung berantem dengan kata-kata dan tinju supernya. *suka kalau udah ribut-ribut gini nih*. Kim Nam-Gil ini kalau lagi berantem muka nya masih tetep kiyowo cobak, bikin gemes.
Ceritanya gak boring, dan ternyata ada alasan kuat kenapa Kim Hae-Il bisa sepreman ini sekarang wkwk. masa lalu nya sebelum menjadi pastur membuat drama ini semakin menarik guys. Bayangin aja ya mantan Anggota NIS (National Intelligence Service) jadi pastur wah bakat banget udah kalau soal tempur ditempat mah hihi, pantesan jago berantem dan pinter menganalisa mayat.
Kesimpulan...
Sejauh 4 episode The Fiery Priest yang telah saya tonton saya mengerti kenapa drama ini mendapat rating tinggi. Jadi guys drama ini salah satu drama Korea yang sayang banget buat dilewatkan. Genre law, crime dibalut komedi jadi gak tegang bangetlah nontonnya.
The Fiery Priest |
Harapan nya sih semoga kedepannya drama ini akan makin bagus soalnya dengan episode awal yang sudah se Daebak ini, ekspetasinya sudah tinggi duluan, semoga tetap menarik.
Sampai berjumpa direview selanjutanya.
Baca Juga :
0 Response to "Kesan Pertama Nonton Drama Korea The Fiery Priest"
Posting Komentar