Kesan Pertama Nonton Drama Korea Different Dreams

Kesan Pertama Nonton Drama Korea Different Dreams - Hai haiii kalian pecandu drama Korea, ada yang ngikutin drama Korea terbarunya MBC yaitu Different Dreams?, Saya udah nonton 4 episode dan sejauh ini sukak bangetttttt..
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Different Dreams (2019)
Drama Korea Different Dreams adalah drama pengganti slot drama Love In Sadness yang tayang setiap hari sabtu (langsung 4 episode - 30 menit/episode). Siapa aja sih yang main Different Dreams? Kalian pasti udah gak asing sama peran utamanya, Kenalan dulu deh kalau yang belum tau.

Pemain Drama Korea Different Dreams (2019)
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Lee Yo-Won
Lee Yo-Won memerankan Lee Young-Jin. Doi anak Joseon yang di adopsi dan dibesarkan oleh orang Jepang yang merupakan salah satu pejabat Jepang. Dia adalah seorang dokter bedah yang ahli di Gyeongsan. Lee Young-Jin diam-diam merupakan salah satu agen mata-mata untuk pemerintahan sementara Korea yang disebut Bluebird.
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Yoo Ji-Tae
Yoo Ji-Tae memerankan Kim Won-Bong. Dia merupakan pimpinan organisasi Korps Pahlawan (anti-Jepang) yang memperjuangkan kemerdekaan Korea.
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Lim Jung-Hwan memerankan Fukuda. Seorang Jaksa yang berkewarganegaraan Jepang yang bekerja untuk biro pengadilan Jepang di Korea. Dia jatuh cinta pada Lee Young-Jin. Fukuda mengejar anggota Korps Pahlawan dan mata-mata Bluebird.
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Nam Gyu-Ri
Nam Gyu-Ri berperan sebagai Miki. Doi semacem wanita penghibur di sebuah club gyeongsan lebih tepatnya penyanyi di club itu. Sepertinya Miki jatuh hati pada Fukuda. sampai kurang lebih 240 menit doi baru muncul sekitar 5 menitan.

Sinopsisnya kalian bisa baca disini -> Sinopsis drama Korea Different Dreams (2019)

Singkat cerita : Drama ini berlangsung sekitar tahun 1930'an berlatar di Gyeongsan. Menceritakan perjuangan Korps Pahlawan (Kelompok anti-Jepang) demi kemerdekaan Joseon yang saat itu dibawah kolonial Jepang dan dipimpin oleh pemerintahan sementara Korea. Kim Won-Bong dan Lee Young-Jin dengan organisasi yang berbeda dimana kala itu kelompok mereka berbasis di Sanghai, mereka berjuang melawan organisasi-organisasi pro Jepang.

Komentar

Wah gilak sihhh haha sejauh 8 episode (30m/episode) suka banget sama drama ini, liat trailer dan sinopsisnya, Antusias nunggu tayang dan tadaaaaa sesuai ekspetasi drama ini keren banget. Maklum saya kan pasukan gagal move on dari drama Mr.Sunshine, jadi kalau ada drama dengan tema perjuangan gini selalu excited.

Kalau kalian pembaca setia pecandukorea.com, kalian pasti tau salah satu drama terbaik versi pecandukorea.com adalah Mr.Sunshine. Drama itu emang daebak banget sih, kapan lagi kan nonton drama bikin tambah pinter.

Drama Different Dreams sendiri ditayangkan dalam rangka memperingati 100 tahun berdirinya Pemerintahan Sementara Korea (ada di akhir episode Mr.Sunshine) sejak 1 Maret 1919. Lewat drama ini penonton diajak melihat gerakan perjuangan kemerdekaan Korea melawan pendudukan Jepang.

Kalau Mr.Sunshine berlatar tahun 1971 - 1919 sebelum pecah perang Rusia - Jepang tahun 1904 -1905 di Manchuria dan Korea. Sedangkan Drama Different Dreams berlatar pada tahun 1930'an sebelum terpecahnya Korea menjadi selatan dan Utara (sebelum pecah perang Tiongkok - Jepang), dimana saat itu Joseon di dudukin kolonial Jepang. Jadi rasanya nonton drama ini kek nonton kelanjutan Mr.Sunshine dimana pejuang kebenaran yang dipimpin Go Ae-Shin lari dari tentara Jepang ke Manchuria kala itu.

Selain alur ceritanya yang menarik dan gak kacangan drama ini juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris populer, salah satunya Eonni favorite saya yaitu Lee Yo-Won. Akting mereka luar biasa ditambah beberapa scene romance bikin baper duhhh. Chemistry antara Lee Yo-Won , Lim Jung-Hwan, Yoo Ji-Tae luar biasa keren. terus demi apa yak Lim Jung-Hwan di drama ini tuh akdar ketampanannya naik berkali-kali lipat wkwk, sayang jadi secend lead lagi -_- bakal kena second lead syndrome lagi ini mah urusannya haha.
kesan pertamma nonton drama korea different dreams (2019)
Differnt Dreams (2019)
Walaupun drama Korea yang ada unsur romance nya dengan latar sejarah dan peperangan gini rata-rata berakhir tragis / sad ending, entah kenapa saya tetep excited karena memang ceritanya punya sesuatu yang beda dan menarik daripada drama Korea yang menjual kisah cinta klasik pada umumnya. Masih gak bisa move on dari kisah tragis Go Ae-Shin dan kawan-kawan.

Sudah gak usah panjang lebar, intinya drama Different Dreams ini sayang banget kalau di lewatkan sih, apalagi buat kalian yang masih gagal move on dari drama Mr.Sunshine, wajib banget sih nonton ini. Keren sumpah, gak bohong, ditambah Sinematografi bagus bener-bener yang nonton dibawa ke masa Joseon tahun 1930. Terus alur ceritanya gak berbelit-belit langsung on point jadi gak ngantukin dengan sejuta basa-basi kebanyakan omong misal, drama ini gak gitu alurnya cepet dan langsung kena.

Okelah keknya sampai situ dulu dehh ungkapan rasa antusias saya akan drama ini, lebay? biarin karena emang seseru itu drama Different Dreams ini hehe. Nanti kalau dramanya sudah tamat saya akan buat review drama Korea Different Dreams secara full.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kesan Pertama Nonton Drama Korea Different Dreams"